Rekomendasi Film Animasi Indonesia Titus Mystery Of Enigma

Hallo Semuanya, 

Sering banget kalau ke Mall terus kita mampir ke bioskop bingung mau nonton film apa untuk anak-anak kita. Ujung-ujungnya ada beberapa orang tua yang terkadang mengajak anaknya nonton film bukan kategori anak-anak. 

Titus Animasi Indonesia
Buat saya pribadi sekeluarga menonton film di bioskop apalagi di salah satu bioskol Mall terdekat rumah saya merupakan salah satu me time keluarga kami. Selain refreshing dan pengen butuh liburan sejenak dan hiburan. 

Semakin kesini film Indonesia itu semakin banyak inovasi tentunya. Apalagi kemunculannya hadirnya film animasi lokal. Beberapa waktu yang lalu tepatnya Senin, 6 Januari 2020 bersama dengan teman-teman Blogger alhamdulillah kita mendapatkan undangan Press Confrence Film Titus bersama dengan MNC Movie ini. Press Confrence ini berlokasi di XXI kawasan Mall KotaKasablangka, Jakarta Selatan. Lokasinya sendiri ada di lantai paling atas Mall Kokas untuk Bioskopnya ini kebetulan kita nonton barengnya di studio 5. Sebelum nonton kita beli popcorn dulu karena hobiku memang nyemil di bioskop salah satunya. Hehehe 

Para artis dubber Titus
Awalnya tuh saya kira film ini merupakan animasi film yang jalan ceritanya biasa aja ternyata setelah nonton film ini sumpah seru banget dan sangat berkesan. Banyak hal yang bisa diambil dari film ini. Film Titus ini memang sedikit berfikir karena ceritanya sendiri adalah tentang detektif Titus yang ingin menguak misteri Of Enigma. 

Apa sih Enigma itu? Enigma sendiri juga diceritakan detailnya dalam film ini bagaimana dia terbentuk dan bagaimana fungsinya serta manfaatnya untuk lingkungan sekitar maupun untuk kehidupan orang perkotaan. Jalan cerita yang didalamnya penuh misteri ini membuat saya sendiri orang dewasa dibuat penasaran saat menonton film ini. 

Titus
Serta film ini sendiri untuk dubbingnya dibintangi oleh beberapa artis Indonesia seperti Lukman Sardi, Robby Purba serta artis pendatang lainnya saya gak apal siapa saja namanya. Hehe Dubingnya ini lain daripada yang lain karena kalian tidak akan mengira bahwa itu merupakan suara artis tersebut. Karena dibuat pangling sama suara dubber yang sangat pas dengan masing-masing tokoh. 

Banyak hal berkesan yang bisa didapatkan saat setelah menonton film ini baik untuk anak-anak maupun orang dewasa mulai dari sikap pantang menyerah, memikirkan hal baru atau inovasi baru untuk energi yang ramah lingkungan tanpa adanya asap tebal di kota serta banyak sekali pelajaran yang dapat diambil buat memberikan kebaikan dalam kehidupan sehari-hari. 

Selain ini drama film ini juga dikemas dengan menggemaskan bikin suasana lucu cerita dan tertawa juga, karena banyak adegan lucu yang bikin kita terpingkal-pingkal pastinya gak bakal bosen saat nonton dan makin penasaran. Bahkan nonton berulang-ulang juga sangat seru. Pas deh buat rekomendasi nonton bareng sekeluarga bersama anak dan teman-teman tayang mulai 9 Januari 2020 di seluruh bioskop Indonesia. 

Sayang banget kalau di lewatkan untuk nonton film karya animasi Indonesia ini. Karena emang filmnya pas banget buat di tonton di layar lebar seperti bioskop supaya karikatur nya jadi lebih bagus saat di tonton. Anak-anak pun juga pasti sangat suka apalagi jalan ceritanya sangat seru mendebarkan dan penuh petualangan. 

Asli deh film ini di jamin setelah nonton gak bikin nyesel karena emang dapet semuanya sih menurut aku pribadi. Animasinya keren, pesan moralnya juga dapet terus jalan ceritanya susah banget di tebak dan butuh agak mikir juga. Semua misteri tersebut terkuak dalam film tersebut. (By Rachmanita) 

Tidak ada komentar

Posting Komentar