Hallo semuanya,
Siapa disini yang sering kepengen menjadi Mama Muda? Mama muda itu apa sih?
Mama muda sebenarnya adalah istilah ibu-ibu yang memiliki anak namun tetap energik dan terlihat muda padahal usianya sudah bertambah.
Menjadi Awet Muda sendiri apalagi saat sudah memiliki anak adalah pilihan yang tentunya semua orang bisa mendapatkannya asalkan mau berusaha untuk menjadi awet muda.
Banyak yang beranggapan bahwa menjadi awet muda dan cantik harus menjadi kaya raya? Padahal sebenarnya tidak juga. Karena semua tergantung dari kita sendiri yang mempunyai kemauan yang kuat atau tidak. Karena setiap perempuan memang memiliki kecantikan nya masing-masing dan memang punya keunikan masing-masing tentunya dan semua perempuan itu cantik.
Sebenarnya setelah menikah dan melahirkan memang banyak bentuk perubahan dalam diri seorang ibu. Mulai dari bentuk tubuh dan kebiasaan yang biasa dilakukan sangat berbeda saat sebelum waktu gadis. Sehingga saat menjadi ibu apalagi tidak memiliki asisten rumah tangga atau baby sitter harus bisa membagi waktu tentunya untuk mengurus keluarga dan merawat diri sendiri supaya bisa tetap awet muda dan cantik.
Seperti saya sendiri yang memang dari anak sejak lahir tidak memakai jasa ART dan baby sitter dirumah dalam mengurus sikecil. Karena ada banyak alasan juga tidak menggunakan jasa tersebut salah satunya lebih menghemat biaya karena bisa di alokasikan dana ke yang lain, sehingga kalau bisa dibilang lebih capek dan lelah iya. Namun saya selalu tanamkan ke diri saya sendiri untuk menjadi pribadi yang periang dan produktif walau dirumah saja.
Mejadi awet muda dan cantik memang tidak bisa instan didapatkan hanya dalam waktu semalam. Sehingga perlu perjuangan setiap hari dan disiplin yang harus diterapkan untuk bisa tetap konsisten.
Beberapa cara tips supaya kita tetap awet muda sepeti mama muda antara lain:
💕 Memakai skincare yang tentunya sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhan kita. Lakukan dengan rutin dan konsisten.
💕 Kurangi Stress dan kelola stress dengan baik karena memang setiap orang tentunya punya masalah
💕 Istirahat yang cukup seperti jangan terlalu sering begadang karena akan membuat kesehatan tubuh berkurang
💕 Lakukan hal yang membuat kita bahagia misalkan hobi atau menambah penghasilan
💕 Menjaga pola makan yang baik hindari makanan yang mengandung banyak gorengan maupun fast food
💕 Berolahraga supaya badan tetap ideal dan stabil
💕 Selalu berfikiran positif dan kurangi mengeluh serta perbanyak bersyukur. Karena dengan kita setiap hari terus bersyukur akan menambah nikmat hidup yang akan kita rasakan
💕 Perlu adanya Me Time diri sendiri sebagai bentuk reward
💕 Biasakan selalu ramah dan tersenyum kepada orang lain
💕 Menjaga daya tahan tubuh dan meningkatkan mood dengan mengkonsumsi minuman Herbadrink Sari Temulawak dan Sari Jahe
Apalagi ditengah pandemi seperti ini saya sendiri selalu mengusahakan untuk tetap sehat supaya tidak mudah sakit, karena memang kalau sakit lumayan repot kan harus berobat dan sebagainya. Menjaga mood dan tubuh supaya menjadi lebih relax disaat hidup yang memang terasa lebih pusing mengkonsumsi minuman Herbadrink Sari Temulawak dan Herbadrink Sari Jahe salah satu favorit minuman aku dirumah yang memang bisa bikin nyaman seperti halnya berada di cafe.
Herbadrink Sari Temulawak ini dapat memelihara kesehatan hati yang membuat kita menjadi lebih sehat dan memperbaiki nafsu makan kita. Apalagi kalau terkadang saking sibuknya beraktifitas dirumah bikin kita lupa diri bahkan lupa waktu makan. Kalau sari temulawak ini aku suka banget dikonsumsi dengan es rasanya yang enak.
Herbadrink Sari Jahe dapat menghangatkan badan terutama saat badan mulai agak letih dan lelah saat malam hari, bahkan saat kondisi tenggorokan sudah mulai tidak enak akibat terlalu banyak mengkonsumsi makanan pedas dan berminyak dengan mengkonsumsi minuman sari jahe Herbadrink dapat membantu meredakan.
Herbadrink sendiri adalah minuman herbal yang banyak variasinya dimana dibuat dengan resep tradisional Indonesia dan diproses melalui tekhnologi modern. Karena diolah dari bahan alami dan pilihan. Adapun variasi lainnya sendiri antara lain Herbadrink Chrysanthemum, Beras Kencur, Wedang Uwuh, lidah buaya, kunyit asam, kunyit asam sirih plus madu semua sesuai dengan kebutuhan yang kita perlukan.
Apalagi saya sendiri me time saya dirumah saat sibuk dalam melakukan aktivitas sehari-hari yang memang jarang pergi keluar rumah hanya sekedar nongkrong lebih memilih menikmati Herbadrink Sari Jahe atau Sari Temulawak ini dirumah. Badan jadi terasa lebih segar dan fresh bahkan di usia yang semakin bertambah membuat kita tetap merasa tampak lebih awet muda. (By Rachmanita Adindarara)
#KebaikanAlamiHerbadrinkReview
Tidak ada komentar
Posting Komentar